Apakah kamu memiliki model teras rumah panjang dan masih belum kamu manfaatkan dengan baik? Jika iya, jangan lewatkan 10 ide mendekorsi model teras rumah panjang dari laman web rhdesainrumah berikut ini agar kamu bisa mendekorasi teras rumah menjadi area yang menarik dan ternyaman.
Ide Medekorasi Model Teras Rumah Panjang
Dengan mendapatkan ide-ide baru dalam mendekorasi rumah maka akan membuat tata letak rumah kamu menjadi lebih tepat dan nyaman untuk dihuni. Dan salah satu ide yang bisa kamu ketahui hari ini bersama kami disini adalah ide mendekorasi model teras rumah panjang di bawah ini!
1. Menanam sayuran hijau
Ide mendekorsi model teras rumah panjang yang pertama adalah memanfaatkan teras untuk menanam sayuran hijau. Apalagi jika kamu tinggal di perkotaan, menanam sayuran hijau yang sehat dan bersih sendiri di rumah adalah ide tarbaik yang perlu kamu pertimbangkan.
Karena dengan cara ini, lahan yang panjang dan cukup luas bisa kamu tanami berbagai jenis sayuran yang bisa dipanen setiap hari. Dan sayuran yang kamu tanam sendiri juga akan memastikan kesehatan dengan lebih baik.
2. Teras rumah dibuat ruang tamu outdoor
Dengan memiliki model teras rumah panjang, kamu bisa memanfaatkannya sebagai ruang tamu outdoor. Karena dengan cara ini kamu akan memiliki ruang tamu yang nyaman dan menyatu dengan alam dengan sangat baik. Selain tamu akan merasa nyaman, keluarga kamu juga akan memiliki ruangan berkumpul yang lebih menyenangkan.
Karena di ruang tamu di luar ruangan akan membuat kamu lebih leluasa menghirup udara segar, apalagi jika teras depan rumah juga kamu buat taman mini dengan ditumbuhi berbagai tanaman hijau dan tanaman bunga yang indah.
Kamu bisa menambahkan meja dan kursi kayu khas pedesaan dengan nada warna yang sama dengan lantai kayu yang kamu gunakan untuk mendesain ruang tamu outdoor. Untuk menambah dekorasi ruang tamu outdoor yang mewah dan romantis kamu bisa tambahkan sofa, lilin besar, dan pot bunga.
3. Buat atap hijau di teras
Kamu juga bisa menambahkan atap di bagian teras depan rumah, dibandingkan kamu menggunakan penutup dibagian atapnya. Kamu bisa manfaatkan bagian atap dengan tumbuhan rambat yang rimbun. Sehingga nantinya tanaman dan bunga rambat akana menutupi bagian atap dan akan menghasilkan dekorasi alami yang sangat mengesankan.
Dengan memanfaatkan atap hijau di teras ini akan membuat jumlah sinar matahari juga tidak langsung masuk ke area teras. Kamu bisa selalu mendapatkan suasana sejuk dan nyaman saat pulang berpergian dan melewati area ini. Atau Kamu juga bisa menanam pohon anggur tepat di atap teras rumah.
4. Buat rumput hijau di teras depan rumah
Kamu bisa manfaatkan rumput asli untuk menghijauka area teras yang panas dan gersang. Sehingga kamu dan keluarga akan memiliki ruang hijau yang sangat indah dilihat setiap hari.
5. Buat railing teras dengan sistem hidroponik untuk menanam bunga
Kamu juga bisa mendekorasi model teras rumah panjang dengan membuat railing teras menggunakan sistem hidroponik untuk menanam bunga. Ini adalah trend dekorasi teras yang baru dan unik. Dengan menanam bunga atau tanaman sayur di sistem hidroponik kamu tidak lagi membutuhkan banyak perawatan setiap hari, seperti menyiram tanaman setiap hari.
6. Membuat miniatur alam di teras rumah
Karena kamu memiliki model teras rumah panjang, maka kamu bisa memanfaatkan luas lahan teras ini untuk membuat miniatur alam yang indah. Kamu bisa membangun kolam ikan yang disekelilingnya ditanami pepohonan dan menggunakan batu alam atau batu kerikil di jalan setapak menuju kolam ikan.
Untuk memperindah kesan alami lagi, dibagian atas kolam ikan terutama didindingnya kamu bisa membuat terarium. Sehingga kamu akan memiliki teras rumah yang benar-benar mirip dengan miniatur alam yang sangat asri.